Kini bagian Perencanaan dan Sistem Informasi Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI telah melounching layanan Pendataan Emis dengan Aplikasi Berbasis Website, sehingga lembaga pendidikan/Madrasah diharapkan ke depan sudah tidak lagi entri data emis dengan cara manual sebagaimana tahun-tahun sebelumnya. Baik entri data yang berkaitan dengan data umum lembaga, data guru/pegawai, sarpras, hasil evaluasi, maupun data siswa dientri secara online dan perubahannya pun langsung bisa diketahui di Kemenag Pusat bagian Perencanaa dan Sistem Informasi Dirjen Pendais Kemenag RI.
Namun, aplikasi Emis berbasis web ini masih dalam proses perbaikan dan penyempurnaan, karena masih banyak kekurangan fasilitan menu yang disajikan. Seperti proses cetak atau backup data keseluruhan. Namun aplikasi ini wajib dicoba untuk masing-masing Madrasah di Indonesia, sebagai langkah awal untuk memahami sekaligus berlatih. Dan dalam website juga disertakan user manual untuk masing-masing tingkat Madrasah (MI-MTs-MA) sebagai pedoman penggunaannya.
Untuk menjalankannya, dibawah tulisan Latihan INPUT, Klik Madrasah dan Pontren. Makan akan tampil kotak login. Lalu isikan hak akses masing-masing Madrasah, sesuai dengan wilayahnya. Jangan lupa kata sandi isikan saja "manager". Sebagaimana kotak dialog dibawah ini :
Sebelum kita menjalankan aplikasi emis ini, disarankan dalam komputer atau laptop kita sudah terinstal software penjelajah internet (browser) seperti Mozilla Firefox, Google Chroom, Internet Explore dan lain-lain. Namun perlu diingat, untuk jenis browser yang disarankan adalah Mozilla Firefox karena compatible dengan aplikasi ini.
Alamat emis : Silakan anda coba entri. Logi disini